Dairi, Simantab.com – Mendekati hari pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tanggal 27 November. KPU Kabupaten Dairi menggelar simulasi pemungutan, penghitungan dan rekapitulasi surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur, serta bupati dan wakil bupati Dairi.
Hal senada juga disampaikan Rono Anto Sinaga Kordiv data dan informasi KPU Dairi menyebutkan, dengan simulasi ini diharapkan nantinya masyarakat bisa datang ke TPS dengan membawa keluarga masing-masing.
“Hanya, saja mereka harus mengisi formulir pendamping pemilih,” terangnya.
Masyarkat juga agar membaca surat C pemberitahuan yang diberikan petugas KPPS.
“Karena, bisa saja petugas lupa memberitahukan agar masyarakat membawa KTP saat datang ke TPS.
Terkait Sirekap, bahwasanya ini info yang harus diketahui publik dan dengan Sirekap masyarakat bisa mengetahui hasil Pilkada serentak, Pemilihan gubenur dan wakil gubernur serta bupati dan wakil bupati Dairi.
“Caranya, cek info Pemilu melalui handphone. Maka masyarakat bisa mengetahui hasil perolehan suara Pilkada serentak di setiap TPS,” terangnya.
Keterangan Foto : KPU Kabupaten Dairi Gelar Simulasi Penghitungan Suara Dan Pemungutan Serentak Di Pilkada 2024