KORAN SIMANTAB
20 November 2025 | 08:54 WIB
No Result
View All Result
  • Home
  • Live TV
  • Headline
  • Nasional
    • Budaya
    • Ekonomi
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Kriminal
    • Pendidikan
    • Politik
    • Sejarah
    • Teknologi
  • Sumut
    • Asahan Batu Bara
    • Binjai – Langkat
    • Dairi
    • Danau Toba
    • Deli Serdang
    • Karo
    • Labuhan Batu Raya
    • Medan
    • Siantar
    • Simalungun
    • Tabagsel
  • Wisata
  • Dunia
  • Sehat
  • Kuliner
  • Olahraga
  • Adventorial
  • Login
KORAN SIMANTAB
No Result
View All Result
KORAN SIMANTAB
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • HEADLINE
  • SUMUT
  • NASIONAL
  • KESEHATAN
  • KULINER
Beranda Sumut Siantar
Proyek pembangunan Laboratorium Kesehatan Masyarakat (Labkesmas) di Jalan Sutomo, Pematangsiantar. Proyek senilai Rp7,9 miliar yang bersumber dari DAK Fisik APBD 2025.(Simantab/Putra Purba)

Proyek pembangunan Laboratorium Kesehatan Masyarakat (Labkesmas) di Jalan Sutomo, Pematangsiantar. Proyek senilai Rp7,9 miliar yang bersumber dari DAK Fisik APBD 2025.(Simantab/Putra Purba)

Proyek Labkesmas Pematangsiantar Disorot: BEM FT USI Laporkan Dugaan Kejanggalan Tender

Mahadi Sitanggang Editor: Mahadi Sitanggang
20 November 2025 | 07:35 WIB
Topik: Siantar
0

Pembangunan Labkesmas Pematangsiantar disorot setelah BEM FT USI melaporkan dugaan kejanggalan tender. PPK dan Inspektorat memberikan respons, sementara publik menuntut transparansi.

Pematangsiantar|Simantab – Pembangunan Laboratorium Kesehatan Masyarakat (Labkesmas) Kota Pematangsiantar senilai Rp7,9 miliar yang bersumber dari DAK Fisik APBD 2025 kini memasuki progres sekitar 60 persen. Namun, di tengah percepatan pembangunan, sorotan publik justru semakin menguat.

Desakan transparansi kembali muncul melalui laporan dugaan masyarakat yang disampaikan BEM Fakultas Teknik Universitas Simalungun (USI). Laporan tersebut telah masuk sejak Juli 2025, tetapi hingga kini belum menunjukkan perkembangan penanganan. Hal ini memunculkan pertanyaan mengenai proses tender, keakuratan dokumen kualifikasi, dan kesesuaian antara pekerjaan fisik dan spesifikasi kontrak.

Ketua BEM FT USI, Gideon Surbakti, menilai terdapat dugaan cacat prosedural dalam evaluasi tender. Ia menyebut beberapa peserta digugurkan dengan alasan yang tidak tercantum dalam Lembar Data Kualifikasi (LDK). Bahkan, syarat teknis seperti keberadaan genset disebut menjadi alasan eliminasi, padahal seharusnya masuk evaluasi teknis.

“Kalau aturan mainnya satu, pelaksanaannya harus satu. Tidak boleh ada syarat yang ditambah di tengah jalan. Ini uang negara dan publik berhak tahu apakah prosesnya objektif atau tidak,” ujar Gideon, Senin (17/11/2025).

Ia menegaskan bahwa progres fisik yang sudah lebih dari setengah tidak menghapus potensi persoalan administrasi. Menurutnya, alasan menggugurkan peserta harus mengacu pada dokumen resmi. Jika tidak sesuai LDK, keputusan tersebut patut dipertanyakan.

Gideon juga menilai bahwa apabila ditemukan ketidaksesuaian teknis, mekanisme yang benar adalah tender ulang, bukan hanya menjatuhkan satu peserta lalu melanjutkan dengan peserta lain.

“Proses bangunan bisa berjalan, tapi kalau prosesnya cacat, itu tetap masalah serius,” tegasnya.

Ia menduga adanya indikasi pengaturan yang menguntungkan pihak tertentu. “Ini bukan soal menang atau kalah tender, tetapi soal integritas prosesnya,” tambahnya.

Sementara itu, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), River Sugianto Simanjuntak, membantah dugaan tersebut. Ia menegaskan seluruh tahapan tender telah dilakukan sesuai mekanisme dan progres 60 persen menunjukkan pekerjaan berjalan sesuai rencana.

“Semua item pekerjaan sudah melalui kontrol administratif dan teknis. Jika ada pihak yang ragu, kami siap memberikan klarifikasi,” ujarnya, Senin (17/10/2025).

Kepala Inspektorat Kota Pematangsiantar, Herri Okstarizal, menyatakan proyek tersebut berada dalam pengawasan. Namun, ia hanya menjawab singkat. “Laporan sudah kami terima dan sedang dipelajari sesuai mekanisme,” katanya, Selasa (18/11/2025).

Minimnya penjelasan memunculkan spekulasi mengenai sejauh mana proses pemeriksaan berjalan dan apakah Inspektorat akan turun ke lapangan untuk mencocokkan progres 60 persen dengan standar mutu kontrak.

Pengamat konstruksi, Sakti Sihombing, menilai isu tender tidak boleh dilepaskan dari kondisi fisik proyek. Menurutnya, progres 60 persen berarti sebagian besar struktur sudah berdiri, sehingga dua pertanyaan harus dijawab: apakah dugaan kejanggalan berdampak pada kualitas bangunan dan apakah hal tersebut berpotensi menimbulkan kerugian negara.

Ia menilai bahwa ketidaksesuaian administrasi memang tidak selalu menghasilkan kerusakan fisik, tetapi tetap membuka celah penyalahgunaan anggaran. Ia menekankan perlunya audit independen untuk memastikan tender sesuai dokumen pemilihan, kesesuaian bangunan dengan gambar kerja, dan kecocokan anggaran dengan progres di lapangan.

“Kalau syarat tender tidak sesuai LDK, itu pelanggaran prosedural. Tapi kita juga harus cek fisiknya, jangan-jangan masalahnya tidak hanya di administratif,” ujarnya.

Di tengah perdebatan publik dan sikap defensif birokrasi, pembangunan Labkesmas terus berjalan mendekati tahap penyelesaian. Pada titik ini, persoalan terbesar bukan pada konstruksi fisik, tetapi pada konstruksi kepercayaan masyarakat terhadap tata kelola pengadaan di Pematangsiantar.(Putra Purba)

Tags: BEM FT USILabkesmaspematangsiantartransparansi pengadaan
ShareTweetSendShareSendSharePinScanShare

Berita Terkait

Informasi proyek menunjukkan detail pekerjaan “Rehabilitasi Jalan Viyata Yudha” dengan nilai kontrak Rp396.036.000, bersumber dari APBD Pematangsiantar 2025.(Simantab/Putra Purba)
Siantar

Perbaikan Jalan Viyata Yudha Dilakukan Akhir Tahun, Warga Pertanyakan Kualitas dan Koordinasi Antarinstansi

Editor: Mahadi Sitanggang
20 November 2025 | 07:44 WIB

Perbaikan Jalan Viyata Yudha di Pematangsiantar kembali jadi sorotan. Warga mempertanyakan waktu pelaksanaan akhir tahun, kualitas pekerjaan, dan lemahnya koordinasi...

Read more
Sejumlah pengurus Koperasi Kelurahan Merah Putih Kota Pematangsiantar foto bersama dengan pemateri AKP Rudianto dan Erwin Sinaga (batik hitam).(Simantab/ist)
Siantar

Pengurus KKMP Kota Pematangsiantar Optimistis Menjalankan Amanah Membangun Ekonomi Kerakyatan

Editor: Mahadi Sitanggang
19 November 2025 | 20:55 WIB

Pengurus KKMP Pematangsiantar mengikuti pelatihan kapasitas tiga hari dan mendapat dorongan semangat dari pemateri TNI serta BRI. Pemko optimistis seluruh...

Read more
Momen keakraban Wali Kota Pematangsiantar (kanan) dan Wali Kota Singkawang (kiri) saat berjabat tangan di Konferensi Kota Toleran, sebagai simbol kolaborasi lintas kota untuk memperkuat toleransi serta kota yang inklusif. (Simantab/ist)
Siantar

Wesly Silalahi ke KKT Singkawang: Pematangsiantar Cari Ilmu Toleransi atau Sekadar Jalan-Jalan Dinas?

Editor: Mahadi Sitanggang
18 November 2025 | 21:47 WIB

Pematangsiantar mengikuti Konferensi Kota Toleran di Singkawang. Benarkah ini langkah strategis atau hanya agenda seremonial? Pemerintah kota menyiapkan audit kerukunan,...

Read more
Seorang mahasiswi berjalan melewati spanduk Job Fair Pematangsiantar 2025 di di halaman Universitas HKBP Nommensen. (Simantab/Putra Purba)
Siantar

Job Fair Pematangsiantar 2025 Dibayangi Masalah, Pemerintah Siapkan Perubahan Sistem

Editor: Mahadi Sitanggang
17 November 2025 | 19:39 WIB

Job Fair Pematangsiantar 2025 menghadirkan 35 perusahaan dengan 600 lowongan. Namun, berbagai masalah pencocokan kerja dan isu kepercayaan publik mendorong...

Read more

Berita Terbaru

Siantar

Perbaikan Jalan Viyata Yudha Dilakukan Akhir Tahun, Warga Pertanyakan Kualitas dan Koordinasi Antarinstansi

20 November 2025 | 07:44 WIB
Siantar

Proyek Labkesmas Pematangsiantar Disorot: BEM FT USI Laporkan Dugaan Kejanggalan Tender

20 November 2025 | 07:35 WIB
Siantar

Pengurus KKMP Kota Pematangsiantar Optimistis Menjalankan Amanah Membangun Ekonomi Kerakyatan

19 November 2025 | 20:55 WIB
Nasional

Pemko Pematangsiantar Rotasi 20 Pejabat Eselon II, Lima Tetap di Posisi Lama

19 November 2025 | 19:56 WIB
Siantar

Wesly Silalahi ke KKT Singkawang: Pematangsiantar Cari Ilmu Toleransi atau Sekadar Jalan-Jalan Dinas?

18 November 2025 | 21:47 WIB
Nasional

Manuver Politik NasDem: Bupati Simalungun Dipanggil ke Jakarta Bahas Penguatan Kendali Daerah

18 November 2025 | 11:45 WIB
Medan

Pemprov Sumut Ungkap Daerah Jadi Asal PMI Ilegal, Kasus Meningkat

17 November 2025 | 20:08 WIB
Siantar

Job Fair Pematangsiantar 2025 Dibayangi Masalah, Pemerintah Siapkan Perubahan Sistem

17 November 2025 | 19:39 WIB
Simalungun

Pemkab Simalungun dan PTPN IV Sidamanik Bergerak Cepat Atasi Banjir di Area Perkebunan

17 November 2025 | 13:45 WIB
Siantar

Proyek Gedung IV Pasar Horas Tertunda, Pedagang Menunggu Kepastian Pembangunan

17 November 2025 | 13:18 WIB
Siantar

Respons Lambat Pemko Pematangsiantar Bantu Janda Miskin Disorot, Alex Hendrik Damanik Berikan Bantuan

14 November 2025 | 19:48 WIB
Siantar

Dugaan Pembiaran di Dinas PKP Pematangsiantar: Transfer Dana Rekanan, Aset Lampu Jalan Amburadul

14 November 2025 | 19:24 WIB

  • Kuki
  • Etika Perilaku
  • Hubungi Kami:
  • Karir
  • Layanan
  • Pedoman Siber
  • Peraturan Pers
  • Privasi
  • Tentang Kami
  • Redaksi

© 2025
PT SIMALUNGUN MANTAB INDONESIA
(PT. SIMANTAB INDONESIA) .
Jalan Ahmad Yani No. 97 Siantar Barat, Kota Pematangsiantar, Sumatera Utara.
☏ -
📧 [email protected]

rotasi barak berita hari ini danau toba berita

  • slot gacor
  • slot gacor
    No Result
    View All Result
    • Home
    • Live TV
    • Headline
    • Nasional
      • Budaya
      • Ekonomi
      • Hukum
      • Kesehatan
      • Kriminal
      • Pendidikan
      • Politik
      • Sejarah
      • Teknologi
    • Sumut
      • Asahan Batu Bara
      • Binjai – Langkat
      • Dairi
      • Danau Toba
      • Deli Serdang
      • Karo
      • Labuhan Batu Raya
      • Medan
      • Siantar
      • Simalungun
      • Tabagsel
    • Wisata
    • Dunia
    • Sehat
    • Kuliner
    • Olahraga
    • Adventorial
    • Login

    © 2025
    PT SIMALUNGUN MANTAB INDONESIA
    (PT. SIMANTAB INDONESIA) .
    Jalan Ahmad Yani No. 97 Siantar Barat, Kota Pematangsiantar, Sumatera Utara.
    ☏ -
    📧 [email protected]

    rotasi barak berita hari ini danau toba berita