Sumut  

PWI Sumut Minta Polisi Usut Tuntas Kasus Penembakan Wartawan di Simalungun

Medan – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Utara (Sumut), meminta polisi untuk mengusut secara tuntas penembakan terhadap seorang wartawan di Kabupaten Simalungun.

“Ini menjadikan tugas berat bagi aparat untuk mengungkap siapa pelakunya,” kata Ketua PWI Sumut, Hermansjah, Sabtu (19/6/2021).

Menurutnya, belakangan ini aksi kekerasan terhadap wartawan khususnya di Sumut, sudah sangat sering terjadi.

 

BACA JUGA

 

Padahal, kata Hermansjah, sebagaimana Undang-undang nomor 40 tahun 1999 tentang pers, profesi ini dijamin dan mendapat perlindungan hukum.

“Tapi hari ini, seorang wartawan dibunuh. Kita PWI Sumut mengecam keras tindak kejahatan ini, dan mengharapkan aparat kepolisian segera mengungkap siapa dalang dan pelaku serta motif yang melatarbelakangi pembunuhan terhadap korban,” kata dia.

Marah Salem Harahap alias Marsal (40), dikenal sebagai wartawan, Pemred dan pemilik media online Lassernewstoday.com, warga Karang Rejo, Kecamatan Gunung Maligas, Kabupaten Simalungun, tewas diterjang timah panas oleh orang tak dikenal, Sabtu (19/6/2021) pukul 00.12 WIB.

Marsal ditemukan bersimbah darah di mobil yang dikemudikan, dengan luka tembak di paha kiri dan paha atas. ()

Iklan RS Efarina