Sumut  

Serius Fasilitasi Rehab, Lapas Bagikan Kebutuhan dan Vitamin Peserta Rehab

Pematang Raya – Lembaga Pemasyarakatan raya membagikan kebutuhan peserta rehab dalam bentuk vitamin dan kebutuhan lainnya. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 17 Maret 2023 pada pukul 08.30 Wib sampai selesai. Bertempat di Blok Pattimura Lapas Narkotika Kelas IIA

Dan dihadiri Langsung Oleh Bapak Makson Simatupang (KASI BINADIK), Bapak Pawer Siahaan (KASUBSI BKEMASWAT), Ibu Dr. Siti Maria Gultom (Dokter) serta Staff BINADIK

Kegiatan dilangsungkan yang diawali dengan pengarahan kepada peserta WBP yang mengikuti Program Rehabilitasi agar senantiasa menciptakan situasi yang harmonis dalam setiap berkegiatan

“Untuk para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mengikuti Program Rehab dihimbau untuk senantiasa menciptakan suasana yang kondusif, hindari pertengkaran kecil, perbanyak sifat tenggang dasa dan gotong royong bagi sesama , dengan cara seperti itu kita dapat memula niat baik dan moral sopan santun senantiasa yang diciptakan dapat membuat kondisi kita dapat segera pulih dari ketergantungan pemakaian Narkotika” ucap Bapak Makson Simatupang

Kemudian dengan telah diberikannya sedikit arahan Jajaran Binadik memberikan beberapa barang yang dapat membantu WBP Yang menjalani Rehab agar memudahkan akses Para WBP dalam melaksanakan pembinaan.

Adapaun Kegiatan selanjutnya Pembagian vitamin langsung diberikan Oleh Dr. Siti Maria Gultom (Dokter), Bapak Pawer Siahaan (Kasubsi BIMKEMASWAT) serta staff dan jajaran pegawai pokja Binadik

Pemberian vitamin sangat diapresiasi oleh WBP dengan terlihat ya antusiasme wbp yang sangat bersemangat menerima vitamin yang diberikan. Pemberian vitamin ini diberikan guna untuk menjalankan pemberian HAK WBP atas Hak Kesehatan yang dimana bertujuan untuk menciptakan WBP yang sehat baik jasmani dan rohani agar menciptakan situasi Lingkungan lapas menjadi Aman,Bersih dan Kondusif

Antusiasmedalam kegiatan ini sangat diterima dengan gembira oleh WBP dan Selruh Pegawai Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar.

Iklan RS Efarina