Siantar – Kota Pematangsiantar dihantui maraknya kasus pencurian kendaraan roda empat seperti mobil. Warga harus lebih waspada, selain berharap aparat bekerja sungguh-sunguh mengungkap pelakunya.
Teranyar, kasus dialami Mardongan Silalahi (51) warga Jalan TB Simatupang, Kelurahan Kahean, Kecamatan Siantar Utara, kehilangan mobil jenis L300 Pikap BK 8153 VR warna hitam, dari depan rumahnya pada 4 Juni 2022.
“Saya tau-nya bangun pagi. Kebetulan teras rumah lagi direhab maka mobil saya letak di luar,” katanya, Jumat (10/6).
Ia menduga pelaku pencurian mobilnya lebih dari satu orang, dan punya keahlian mumpuni karena sedikit pun tak terdengar kebisingan saat beraksi.
Selain itu posisi mobil pikap yang diapit oleh dua mobil lainnya, Avanza dan truk Colt Diesel di depan rumah, diyakini pelaku sudah sering mencuri mobil.
“Pikap ini posisinya ditengah, diapit dua mobil itu. Untuk mau maju mundur gak ada ruang lagi. Pelakunya mungkin mengangkat ban belakangnya lebih dulu, baru kemudian disorong. Dua mobil lainnya utuh, hanya pelaku menggembosi ban mobil Avanza,” katanya.
Korban tak menyangka mobil seharga Rp180 juta yang dipakainya kanvas minuman ringan dikerjain maling. Ia juga mengaku situasi di tempat tinggalnya cukup ramai.
“Memang sudah dua hari di daerah saya itu lampu jalan padam. Kondisi mobil (pikap) terkunci semuanya. Saya curiga memang pelaku sudah mengincar mobil saya,” ujarnya.
Di lain sisi, ia bercerita kasus serupa juga pernah terjadi di sekitar kediamannya. Sekira dua bulan lalu mobil Taft milik tetangganya juga hilang akibat ulah maling. “Tapi belum dapat sampai sekarang,” ujarnya.
Kasusnya telah dilaporkan ke Polsek Siantar Utara dan teregistrasi di laporan polisi nomor STPL/33/VI/2022/STR UTARA. Pengaduan korban turut dibenarkan Kapolsek Iptu Herly Damanik.
“Di hari itu juga saya sudah laporkan kejadiannya. Ya, saya berharap polisi serius lah bekerja mengungkap kasus pencurian mobil saya atau pun kasus-kasus lainnya,” katanya.
Berdasarkan data media, berikut daftar kasus mobil hilang sejak tahun 2020;
1. Mobil pikap Suzuki APV milik S Tanjung hilang di Jalan Jeruk, Kecamatan Siantar Barat, pada Minggu, 17 Mei 2020. Pelaku terekam CCTV dan kasusnya mengendap di Polres Siantar.
2. Pada Kamis 4 Juni 2020 pagi, 1 unit mobil Daihatsu Taft Hiline pikap kembali dilaporkan hilang dari pelataran parkir di halaman rumah korban Rimbun Napitu di Jalan Sidamanik, Kecamatan Siantar Selatan.
3. Lalu mobil pikap L300 milik Darson Anggiat Rajagukguk (47), oknum guru warga Jalan Bendungan, Kecamatan Siantar Simarimbun, menjadi korban curanmor. Mobil keluaran Mitsubishi bernopol BK 8442 TO hilang dari pekarangan rumah pada Kamis, 9 Juli 2020.
4. Kejadian serupa turut dialami Saiful Bahari Purba (64). Mobil Rocky kesayangannya BK 1737 ZI digondol maling dari depan rumahnya di Jalan Tombang, Kecamatan Siantar Barat, pada Sabtu, 10 Juli 2021.
5. Mobil berjenis Hiline BK 1599 TN warna biru milik Juan Winaldi Simorangkir (29), warga Jalan Kompi, Kelurahan Bukit Sofa, Kecamatan Siantar Sitalasari, Pematangsiantar, hilang dari garasi rumahnya pada Rabu, 25 Agustus 2021.
6. Kemudian mobil pikap L300 milik Mozah (29) warga Jalan Bah Biak Kiri, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar. Maling menggondol mobil dari teras rumahnya, Selasa, 9 Nopember 2021.
7. Kasus kemalingan juga menimpa Erwin Siahaan, adik anggota DPRD Siantar Denny Siahaan, yang kehilangan mobil Rocky BK 99 WL warna merah kesayangannya pada Rabu, 29 Desember 2021.
Mobil tua nan mewah itu diembat maling dari garasi rumahnya di Jalan Farel Pasaribu Gg Kopi Nomor 8, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Siantar Marihat.