Tutus Erlajar, Gelah seh sura sura.
Rajin Belajar, Supaya Tercapai Cita Citamu
Itu adalah petuah dari rata rata orang tua di Karo. Karena tingkat ekonomi di Karo pada masa itu berada di kelas ekonomi bawah.
Dari Bobby Tarigan, Kita harus belajar tentang pentingnya pendidikan. Ir. Bobby Tarigan mungkin menjadi satu diantara ribuan lulusan SMA di seputaran singalor lau yang lulus di PTN Pulau Jawa.
Bobby Tarigan lulus dari SMA Tiga Binanga tahun 1992. Dan diterima di Institut Pertanian Bogor (IPB) melalui Jalur Bebas Tes.
Jalur bebas test pada masa itu adalah jalur yang terbatas dan hanya orang pintarlah yang berhak mendapatkannya. Dan jumlah siswa yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri belumlah sebanyak saat ini.
Pria yang lahir di Kuta Mbelin, desa yang berjarak 4 KM dari Tiga Binanga ini berhasil menjadi orang terbaik diantara ratusan orang siswa SMA tersebut.
Dan menurut kami orang seputaran tiga binanga, ciri ciri keluarga yang sukses ya tentu saja keluarga yang anaknya ada kuliah di Perguruan Tinggi Negeri, apalagi berhasil menembus PTN di Pulau Jawa maka orang tuanya ini menjadi bahan pembicaraan semua masyarakat di jambur jambur dan pekan.
Lulus Perguruan Tinggi Negeri melalui jalur UMPTN pun begitu membanggakan, konon pula lolos melalui jalur bebas tes.
Dan tokoh yang menginspirasi ini, Bobby Tarigan akrab dipanggil Botar sedang menawarkan diri untuk ikut serta membangun Kabupaten Karo.
Kehadirannya menjadi salah satu bakal calon Bupati Karo ini memberikan sebuah harapan bagi Kabupaten yang sedang berkembang ini.
Hampir 20 tahun lamanya Botar mengabdi hanya di satu perusahaan yaitu PT. Meiji Indonesia menunjukkan jati dirinya.
Bobby Tarigan adalah orang yang setia dan memegang teguh komitmen. Jika kepada perusahaanpun dia bisa setia, maka kepada tanah kelahirannya Taneh Karo, dia pasti setia.
Setelah menjadi seorang karyawan puluhan tahun, perlahan Bobby Tarigan membuka usaha sendiri. Dia mendirikan PT. Arenda Nuansa Berlian. Sebuah perusahaan yang bergerak dibidang pengadaan barang dan jasa.