Imbauan Bupati Manggarai Terkait Covid-19 dan Cuaca Ekstrem

Manggarai, Simantab. com – Bupati Manggarai Heribertus G. L. Nabit mengimbau masyarakat Kabupaten Mangggarai terkait pencegahan penyebaran Covid-19 dan antisipasi cuaca ekstrem. Hal tersebut disampaikannya pada saat interview di kantor Bupati Manggarai, Senin (28/02).

Bupati Hery mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang, dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Ia juga mengimbau masyarakat di Kabupaten tersebut untuk datang ke fasilitas kesehatan mengikuti vaksinasi.

Sebab, menurutnya, vaksin pertama dan kedua merupakan suatu hal yang wajib dilakukan masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Terkait jenis Varian Covid-19, Bupati Hery mengungkapkan, hingga kini belum diketahui pasti apakah Varian Delta atau Omicron. Namun, belakangan ini, Pemerintah Kabupaten Manggarai sudah mengirimkan sebanyak 4 spesimen ke laboratorium di Surabaya untuk diuji.

“kita menunggu hasilnya. Oleh karena itu, kami mengimbau kepada kita semua untuk menghindari berbagai spekulasi berkaitan dengan jenis atau varian Covid-19 yang ada di Manggarai,” kata Bupati Hery.

Terkait cuaca ekstrem di wilayah tersebut, pihaknya mengimbau seluruh masyarakat untuk menjauhi kawasan sungai ketika hujan lebat terjadi.

Selain itu, ia meminta masyarakat yang tinggal di sekitar daerah aliran sungai agar mengungsi ke tempat yang lebih aman pada saat hujan lebat.

Bupati Hery juga mengimbau segenap masyarakat untuk menghindari kawasan rawan longsor. Bagi masyarakat yang bermukim di dekat kawasan rawan longsor, pihaknya menyarankan agar mengungsi pada saat terjadi hujan lebat.

Sementara itu, Pemerintah Kabupaten Manggarai sejauh ini sudah menetapkan situasi darurat bencana selama kurun waktu 14 hari kedepan (terhitung sejak 26 Februari 2022, hingga 11 Maret 2022).

Iklan RS Efarina