Indonesia Berjaya di Final Australia Open 2024: 3 Wakil Tembus Partai Puncak

Indonesia berpotensi menjadi juara umum jika ketiga wakil berhasil meraih kemenangan. (simantab/dk) 

 

simantab.com – Turnamen bulu tangkis BWF Super 500 Australia Open 2024 akan memasuki partai final yang digelar di Quaycentre, Sydney, Minggu (16/6).

Tim bulu tangkis Indonesia bangkit dari kekecewaan di Indonesia Open 2024 pekan lalu dengan mengirimkan tiga wakil ke babak final. Prestasi ini dicapai oleh para pemain pelapis yang sukses menebus kegagalan para unggulan Indonesia.

 

Wakil Tunggal Putri: Ester Nurumi Tri Wardoyo

Pada sektor tunggal putri, Ester Nurumi Tri Wardoyo yang berstatus unggulan ketujuh akan menghadapi Aya Ohori dari Jepang yang merupakan unggulan kedua. Ester melaju ke final setelah membekuk wakil Chinese Taipei, Pai Yu Po, dalam pertarungan straight game dengan skor 21-15 dan 21-16.

 

Wakil Ganda Putri: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi

Pasangan ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma dan Amalia Cahaya Pratiwi, akan bertarung melawan wakil Malaysia, Lai Pei Jing dan Lim Chiew Sien. Ana dan Tiwi melaju ke final setelah memulangkan wakil tuan rumah, Setyana Mapasa dan Angela Yu, dengan skor telak 21-13 dan 21-7 pada babak semifinal.

 

Wakil Ganda Putra: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Di sektor ganda putra, pasangan senior Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan menembus final pertama mereka tahun ini setelah mengalahkan pasangan Chen Zhi Ray dan Lin Yu Chieh dalam duel sengit tiga gim: 21-14, 17-21, dan 21-11. Di final, pasangan berjuluk The Daddies ini akan berhadapan dengan unggulan pertama asal China, He Ji Ting dan Ren Xiang Yu.

 

Sayangnya, di sektor tunggal putra, Indonesia tidak berhasil menyumbang wakil. Partai final tunggal putra akan mempertemukan Lee Zii Jia (Malaysia) melawan Kodai Naraoka (Jepang).

 

Dengan tiga wakil di final, Indonesia berpotensi menjadi juara umum jika ketiga wakil berhasil meraih kemenangan. Indonesia menjadi negara dengan wakil terbanyak di babak final ini bersama China yang juga meloloskan tiga pemain, meskipun dua wakil China akan saling berhadapan di nomor ganda campuran, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin melawan Guo Xin Wa/Chen Fang Hui.

 

Jadwal Final Australia Open 2024

– Match 2 : Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Aya Ohori (Jepang)

– Match 3 : Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lai Pei Jing/Lim Chiew Sien (Malaysia)

– Match 5 : Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China)

 

Indonesia berpeluang besar membawa pulang gelar juara di berbagai sektor pada final Australia Open 2024. Para pemain diharapkan bisa memberikan performa terbaik dan mengharumkan nama bangsa di ajang internasional ini.

Iklan RS Efarina