Nikson Nababan Siap Maju di Pilgub Sumatera Utara

simantab.com — Nikson Nababan, mantan Bupati Tapanuli Utara dua periode, mengumumkan kesiapan dirinya untuk maju di pemilihan Gubernur Sumatera Utara. Pengumuman ini disampaikan dalam tayangan Gaspol pada Jumat (28/6/2024).

 

“Kita serius. Saya pikir kita sebagai anak bangsa, anak Sumatera Utara yang lahir di Tapanuli Utara. Saya punya keinginan, punya tanggung jawab bagaimana Sumatera Utara itu sebagai sebuah provinsi yang diperhitungkan dan masyarakatnya kehidupannya bisa lebih baik,” kata Nikson. “Dan tak kalah penting, masyarakat merasakan kehadiran pemerintah di tengah-tengah kehidupan masyarakat Sumatera Utara. Saya punya komitmen untuk itu,” tambahnya.

 

Nikson, yang juga merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Tapanuli Utara, menjelaskan bahwa dirinya telah mendaftarkan diri secara online ke DPP melalui mekanisme partai. “Saat Rakernas, nama kita juga sudah disebutkan. Ada dua kandidat yang sudah mengembalikan ke DPP. Dalam tingkat pembahasan ada saya, kader PDI Perjuangan, dan ada juga Bang Edy Rahmayadi yang non kader,” kata Nikson. “Dua nama ini sudah masuk dalam DPP. Kita tunggu keputusan ibu ketua umum,” lanjutnya.

 

Terkait peta persaingan menuju Pilkada Sumut, Nikson mengatakan bahwa semua kandidat punya potensi, termasuk nama Bobby Nasution yang disebut-sebut akan maju dalam kontestasi Pilgub Sumatera Utara. “Saya yakin masyarakat Sumut adalah masyarakat yang cerdas. Sumut itu kan berbeda karena orang Sumut itu senang bahas politik, pemerintahan. Saya yakin masyarakat Sumut menginginkan orang-orang yang sudah punya karya, prestasi, dan pengalaman,” ungkap Nikson.

 

Nikson menegaskan bahwa para calon seharusnya bersaing secara sehat dengan gagasan serta ide yang disampaikan untuk membangun Sumatera Utara. “Pengalaman saya selama dua periode, yakni 10 tahun di Tapanuli Utara, tentu menjadi catatan buat masyarakat. Apa yang sudah saya lakukan selama 10 tahun itu kalau diterapkan di skala lebih besar tentu dampaknya akan luar biasa,” kata Nikson.

Iklan RS Efarina