Prancis Kalahkan Portugal Lewat Adu Penalti Dramatis, Lolos ke Semifinal Euro 2024

Tim Prancis selebrasi kemenangan atas Portugal lewat Adu pinalti. (REUTERS/Annegret Hilse)

 

simantab.com — Prancis berhasil mengalahkan Portugal lewat adu penalti dengan skor 5-3 dalam perempat final Euro 2024 di Stadion Volkspark pada Sabtu dini hari (6/7) WIB, memastikan tempat di semifinal.

 

Pertandingan berjalan ketat sejak awal, dengan kedua tim kesulitan menembus pertahanan lawan. Pada menit ke-50, Mbappe mengancam gawang Portugal dengan tembakan akurat dari dalam kotak penalti, namun bola masih bisa diamankan oleh kiper Diogo Costa.

 

Ronaldo nyaris mencetak gol pada menit ke-63 melalui backheel, namun upayanya diblok oleh kiper Prancis, Mike Maignan. Beberapa menit kemudian, Randal Kolo Muani dan Eduardo Camavinga juga mendapat peluang emas untuk Prancis, namun tidak ada yang berhasil mengubah skor.

 

Pertandingan berlanjut ke extra time setelah kedua tim gagal mencetak gol dalam 90 menit. Ronaldo kembali membuang peluang emas pada menit ke-93, sementara upaya sundulan Joao Felix pada menit ke-107 masih melenceng.

 

Dengan kedua tim masih buntu hingga akhir extra time, pertandingan dilanjutkan ke adu penalti. Ousmane Dembele memulai adu penalti dengan sukses bagi Prancis, diikuti oleh eksekusi yang sempurna dari Ronaldo untuk Portugal. Joao Felix gagal mencetak gol bagi Portugal, sementara Bradley Barcola memastikan kemenangan Prancis dengan eksekusi yang tenang.

 

Susunan Pemain:

– Portugal (4-3-3): Diogo Costa; Nuno Mendes, Ruben Dias, Pepe, Joao Cancelo; Bruno Fernandes, Joao Palhinha, Vitinha; Rafael Leao, Cristiano Ronaldo, Bernardo Silva.

– Prancis (4-3-1-2): Mike Maignan; Jules Kounde, Dayot Upamecano, William Saliba, Theo Hernandez; N’Golo Kante, Aurelien Tchouameni, Eduardo Camavinga; Antoine Griezmann; Randal Kolo Muani, Kylian Mbappe.

 

Dengan hasil ini, Prancis melangkah ke semifinal Euro 2024 setelah pertandingan yang ketat dan penuh drama.

Iklan RS Efarina