Presidium NU Buka Hotline Aduan PBNU

simantab.com – Presidium Penyelamat Organisasi dan Muktamar Luar Biasa (MLB) Nahdlatul Ulama (NU) membuka hotline agar warga dan pengurus NU dapat menyampaikan aduan, masukan, saran, dan kritik terhadap PBNU.

Presidium ini telah mengumpulkan dukungan dari lebih 300 PCNU dan PWNU di seluruh Indonesia yang resah dengan kepengurusan PBNU saat ini.

Ketua Presidium, Abdussalam Shohib, menyatakan bahwa mereka sepakat menggelar MLB NU untuk menyelamatkan jam’iyyah Nahdlatul Ulama dari kebijakan PBNU yang dianggap melanggar dan merusak.

“Kebijakan PBNU yang penuh pelanggaran ini tidak boleh dibiarkan,” tegasnya.

Gus Salam menambahkan, warga NU sering kali mendiamkan pelanggaran PBNU karena takut menyuarakan masalah. Oleh sebab itu, Presidium membuka hotline agar mereka dapat menyampaikan keluhan secara luas dan aman. Laporan yang masuk akan diklasifikasikan, dan kerahasiaan pelapor dijamin.

Hotline ini meliputi Call Center dan WhatsApp di nomor 087839539999, email [email protected], serta dapat disampaikan langsung ke Sekretariat Presidium di Ndalem Kasepuhan PP Mambaul Maarif Denanyar Jombang.

Gus Salam mengajak warga dan pengurus NU untuk berpartisipasi menyelamatkan NU dari pelanggaran PBNU.

Layanan pengaduan aktif mulai 6 hingga 30 September 2024, setiap hari dari pukul 08.00 hingga 22.00 WIB.

Iklan RS Efarina