Rumor Meninggalnya Presiden Joe Biden Di Tengah Isolasi Covid-19

Spekulasi Meninggalnya Joe Biden Dibantah Gedung Putih. (REUTERS/Elizabeth Frantz)

 

simantab.com — Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden disebut-sebut meninggal dunia saat diisolasi karena terinfeksi Covid-19.

Rumor ini mencuat setelah Biden, yang berusia 81 tahun, mengundurkan diri dari proses pencalonan pemilihan presiden pada November mendatang.

Anggota Kongres dari Partai Republik, Lauren Boebert, menuntut Gedung Putih memberikan bukti bahwa Biden masih hidup.

Melalui akun X-nya, Boebert mendesak Biden untuk tampil di depan kamera dan mendiskusikan kondisinya.

Rumor ini diperkuat oleh aktivis politik Charlie Kirk yang mengklaim bahwa Biden mengalami darurat medis yang dirahasiakan sebelum membatalkan acara kampanye di Las Vegas.

Spekulasi ini muncul setelah Biden memutuskan untuk mundur dari pencalonan kembali, dengan alasan kondisi kesehatan yang menurun. Jurnalis politik Carl Bernstein mengungkapkan bahwa orang-orang terdekat Biden mengakui adanya masalah kognitif yang berulang.

Namun, pihak Gedung Putih membantah rumor bahwa Biden sekarat atau sudah meninggal dunia.

Tim Biden menyatakan bahwa presiden telah pulih dari Covid-19. Wakil Presiden Kamala Harris menyatakan bahwa Biden merasa jauh lebih baik. Dokter Gedung Putih, Kevin O’Connor, juga memastikan bahwa kondisi vital Biden normal dan gejala Covid-19-nya hampir hilang sepenuhnya.

Iklan RS Efarina