Sumut Siap Pecahkan Rekor MURI dengan Ribuan Relawan Pelajar di PON XXI

Pelajar di SUMUT ikut serta sebagai green volunteer PON XXI Aceh-Sumut 2024.(istimewa) 

 

simantab.com – Provinsi Sumatera Utara berkomitmen untuk meraih sukses, baik dari sisi prestasi maupun penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Salah satu upaya nyata adalah mendorong keterlibatan siswa sebagai relawan, seperti yang diinisiasi oleh Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara.

 

Dipimpin oleh Abdul Haris Lubis, dinas ini berhasil menggerakkan puluhan ribu siswa untuk menjadi volunteer PON XXI. “Kami terus mendorong partisipasi pelajar, dan saat ini sudah ada puluhan ribu yang mendaftar sebagai volunteer,” ujar Abdul Haris Lubis, melalui Kepala Bidang Pembinaan SMA, Basir Hasibuan, Rabu (14/8/2024).

 

Basir menyebut, seminggu lalu, lebih dari 50 ribu siswa telah mendaftar sebagai volunteer. “Data seminggu lalu menunjukkan sudah lebih dari 50 ribu. Untuk data terbaru, belum kami perbarui,” ungkapnya.

 

Selain itu, Basir menambahkan bahwa dengan melibatkan siswa sebagai relawan, PB PON Wilayah Sumut menargetkan untuk memecahkan rekor MURI. “Kami ingin Sumut tidak hanya sukses sebagai tuan rumah, tetapi juga memecahkan rekor MURI dengan jumlah relawan terbanyak,” jelasnya.

 

Dinas Pendidikan Sumut akan terus mendukung penyelenggaraan PON XXI 2024. Kehadiran siswa-siswi sebagai relawan menjadi bukti antusiasme semua elemen masyarakat terhadap ajang olahraga nasional ini.

 

“Relawan ini tidak hanya yang terlibat langsung dalam pelaksanaan PON, tetapi juga berperan sebagai duta dan pendukung semarak acara. Seminggu lalu, jumlah relawan siswa sudah lebih dari 50 ribu. Namun, data pastinya dipegang oleh Kacabdisdik, bang August, yang sering mengikuti rapat PON,” lanjut Basir.

 

Sementara itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Sumut Wilayah 1, August Sinaga, menambahkan mayoritas siswa yang mendaftar sebagai relawan memilih menjadi green volunteer. Namun, dia memastikan keterlibatan siswa ini tidak akan mengganggu proses belajar mereka. “Sebagian besar siswa yang terdaftar sebagai relawan adalah green volunteer,” tegas August.

Iklan RS Efarina