Hacker Beraksi : Peneliti Temukan Modus Penipuan Baru dengan Kabel HDMI

Ilustrasi, Hacker menggunakan kabel HDMI sebagai alat mata-mata. (simantab) 

 

simantab.com – Sebuah studi dari Universidad de la República Montevideo di Uruguay mengungkap modus penipuan baru oleh hacker menggunakan kabel HDMI sebagai alat mata-mata, dengan bantuan teknologi kecerdasan buatan (AI). Jutaan pengguna kabel HDMI berisiko terkena serangan ini.

 

Peneliti Santiago Fernández, Emilio Martínez, Gabriel Varela, dan Pablo Musé Federico Larroca mempublikasikan temuan mereka di server pracetak arXiv. Mereka menemukan bahwa sinyal digital dari kabel HDMI komputer dapat ditangkap dan diterjemahkan untuk merekayasa teks pada layar komputer.

 

Penelitian ini berfokus pada emisi elektromagnetik yang tidak disengaja, dikenal sebagai ‘TEMPEST’. Metode penyadapan sebelumnya untuk sinyal analog tidak efektif untuk tampilan digital, sehingga menghasilkan gambar yang tidak jelas. Untuk mengatasi hal ini, peneliti menggunakan pembelajaran mendalam (deep learning) untuk memetakan sinyal elektromagnetik yang ditangkap kembali ke gambar aslinya.

 

Metode ini secara signifikan meningkatkan akurasi membaca teks dari sinyal yang ditangkap. Para peneliti menyoroti pentingnya menyetel sistem ke frekuensi tertentu dan membuat sampel pelatihan tanpa memerlukan pengaturan TEMPEST yang sebenarnya.

 

Meski kemungkinan kecil metode ini digunakan untuk menguping masyarakat umum, pemerintah dan perusahaan menjadi target yang paling berisiko. Untuk perlindungan, masyarakat dapat menggunakan kabel berpelindung, penerapan penghalang fisik, penempatan monitor jauh dari jendela, dan penggunaan teknik penyaringan sinyal.

Iklan RS Efarina