Paus Fransiskus Disambut di Indonesia

Kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia. (F.AFP /Bay Ismoyo/Tiziana Fabi) 

simantab.com – Menteri Agama Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas, menyambut kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia dan menganggapnya sebagai kebanggaan bagi bangsa.

“Kita semua berbahagia dan berbangga hari ini karena kehadiran Paus Fransiskus di tanah air,” ujar Yaqut di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Selasa, 3 September 2024.

Kedatangan Paus Fransiskus menjadi kunjungan ketiga Pimpinan Tertinggi Gereja Katolik ke Indonesia, setelah Paus Paulus VI pada 1970 dan Paus Yohanes Paulus II pada 1989. Yaqut menyampaikan bahwa Paus Fransiskus menekankan pentingnya dialog antarumat beragama, yang dianggap sebagai kunci untuk mencapai toleransi dan perdamaian dunia.

Dialog ini juga akan dibahas dalam pertemuan Paus dengan Presiden Jokowi.

Selama kunjungannya di Indonesia pada 3-5 September 2024, Yaqut berharap Paus Fransiskus membawa pesan damai dan meningkatkan citra positif Indonesia di mata dunia.

“Atas nama pemerintah, saya menyampaikan selamat datang kepada Paus Fransiskus di bumi Indonesia, di bumi Pancasila, keragaman, dan Bhinneka Tunggal Ika,” tambahnya.

Iklan RS Efarina