Diklat integrasi dijadwalkan selama lima hari, dari tanggal 17 hingga 21 September 2024.(foto.divisi humas polri)
simantab.com – Polri bersama TNI Angkatan Laut (AL) dan TNI Angkatan Udara (AU) kembali mengadakan Pendidikan dan Latihan (Diklat) integrasi yang melibatkan peserta didik Bintara TNI-Polri. Kegiatan ini berlangsung di Sepolwan Lemdiklat Polri, Jakarta (17/09/2024), dan bertujuan memperkuat sinergitas antara kedua institusi keamanan tersebut.
Diklat integrasi ini merupakan inisiatif yang diambil oleh Panglima TNI dan Kapolri sebagai bagian dari upaya untuk mempererat kolaborasi antara TNI dan Polri.
Dengan menyasar seluruh jenjang pendidikan, kegiatan ini diharapkan mampu membangun koordinasi yang lebih kuat di masa mendatang.
Pelaksanaan Diklat ini dijadwalkan selama lima hari, dari tanggal 17 hingga 21 September 2024.
Peserta yang terlibat merupakan para siswi Bintara dari TNI dan Polri, yang diharapkan dapat menyerap semangat kebersamaan dan kerjasama selama masa pendidikan ini.