Jembatan Bah Bolon Perdagangan Rawan Diseberangi!

Simantab – Masyarakat pengguna jembatan Bah Bolon Perdagangan diharap untuk hati-hati saat menyeberang. Pasalnya besi jembatan satu persatu tampak sudah tiada alias diembat maling. Kondisi ini membuat jembatan rawan untuk diseberangi.

 

Kapolsek Perdagangan AKP Juliapan Panjaitan meminta warga untuk tak segan melaporkan informasi tentang pencurian jembatan penghubung Kabupaten Simalungun dan Kabupaten Batubara.

 

Saat menyambangi jembatan bersama sejumlah anggota, Senin (20/2/24), Juliapan menemukan besi pegangan atau pembatas jembatan untuk pejalan kaki telah hilang.

 

Polisi menduga pencurian dilakoni pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga berdampak terhadap jembatan menjadi rawan untuk dilalui, terutama pengguna jalan kaki.

 

“Kami mengajak masyarakat untuk aktif berkomunikasi dengan pihak kepolisian jika mengetahui atau melihat sesuatu yang mencurigakan. Semua informasi, sekecil apa pun, sangat berharga untuk mencegah dan menanggapi tindak kejahatan,” ujarnya.

 

Pascakejadian hilangnya besi jembatan, Kapolsek turut menyampaikan pihaknya akan lebih intens menggelar patroli demi mengantisipasi kejadi serupa terulang kembali.

 

“Kami akan menyesuaikan skema patroli yang selama ini dilakukan, baik dari segi waktu maupun jarak. Penyesuaian ini bukan hanya tentang meningkatkan frekuensi patroli, tetapi juga memperluas cakupan area yang kami amankan,” terangnya.

 

Selain itu, partisipasi masyarakat juga sangat diharapkan. Kapolsek Perdagangan menekankan pentingnya kerjasama antara masyarakat dengan kepolisian.

 

“Kami mengajak masyarakat untuk aktif berkomunikasi dengan pihak kepolisian jika mengetahui atau melihat sesuatu yang mencurigakan. Semua informasi, sekecil apa pun, sangat berharga untuk mencegah dan menanggapi tindak kejahatan,” imbuhnya.

 

Masyarakat bisa bekerjasama memberikan laporan terhadap petugas kepolisian melalui Call Center Halo Kapolres Simalungun di nomor +62 822-6771-6531. Sebagaimana warga yang telah melaporkan besi jembatan  Sungai Bah Bolon Perdagang yang diembat maling.

Iklan RS Efarina